Sambutan Rektor Universitas Jabal Ghafur

Dr. Safrijal, M.Pd

D

engan penuh rasa syukur kepada Allah SWT atas limpahan Rahmat dan Karunia-Nya yang luar biasa, kita masih diberi kesempatan untuk berpikir dan membantu sesama hingga hari ini. Universitas Jabal Ghafur, sebagai salah satu Perguruan Tinggi Swasta (PTS) tertua di Aceh, telah menghasilkan banyak alumni dari berbagai jurusan dan disiplin ilmu yang tersebar di seluruh Indonesia dan mancanegara. Para alumni ini telah berkontribusi dalam berbagai bidang, mulai dari pendidikan, kesehatan, ekonomi, hingga teknologi, dan telah membawa nama baik Universitas Jabal Ghafur ke kancah nasional dan internasional.

Universitas Jabal Ghafur berkomitmen untuk berperan aktif dalam mencerdaskan generasi penerus bangsa melalui pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta membentuk individu akademik yang beretika dalam bingkai iman dan taqwa. Dalam menghadapi tantangan global dan perubahan yang cepat di dunia pendidikan, Universitas Jabal Ghafur terus berinovasi dan memperbarui kurikulum agar sesuai dengan kebutuhan zaman. Kami juga memfasilitasi penelitian dan pengabdian masyarakat yang relevan dengan perkembangan ilmu pengetahuan, sehingga mahasiswa dapat memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan bangsa.

Dengan semakin meningkatnya tuntutan terhadap kualitas lulusan dan layanan pendidikan yang bermutu akibat persaingan ketat antar lembaga pendidikan, kami mengembangkan tata kelola Universitas dengan mengedepankan prinsip akuntabilitas publik, transparansi, dan profesionalisme. Langkah-langkah ini termasuk meningkatkan kualitas dosen melalui program pelatihan dan pendidikan lanjutan, serta memperbaiki sarana dan prasarana yang mendukung proses belajar mengajar yang efektif dan efisien.

Kami berharap Universitas Jabal Ghafur akan semakin bermartabat di masa depan, mampu menjawab tantangan zaman, dan mempersiapkan generasi baru dengan Sumber Daya Manusia (SDM) yang kompetitif, berakhlak mulia, berbudi luhur, serta berdedikasi kepada masyarakat, bangsa, dan negara. Dengan semangat kebersamaan dan kerja keras seluruh civitas akademika, kami yakin Universitas Jabal Ghafur akan terus menjadi lembaga pendidikan yang unggul dan berdaya saing tinggi, serta mampu menghasilkan lulusan-lulusan yang siap menghadapi tantangan global. Amin.