UNIGHA Gelar Workshop Penguatan Kapasitas: Penerapan Deep Learning dalam Pendidikan Abad 21

admin Berita

Sigli, 18 November 2025 – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Jabal Ghafur (UNIGHA) menggelar Workshop Penguatan Kapasitas bertema “Penerapan Deep Learning sebagai Strategi Inovasi dalam Pendidikan Abad 21” di Aula Gedung Nurdin Abdurrahman. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Kampus Berdampak, yang mendorong kolaborasi berkesinambungan antara dosen, guru pamong, dan mahasiswa dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan inovasi akademik.

unigha

unigha

unigha

Workshop menghadirkan narasumber dari Universitas Syiah Kuala (USK), Dr. Muhammad Aulia, S.Pd., M.TESOL., M.A., yang menyampaikan strategi penerapan deep learning sebagai pendekatan modern untuk memperkuat literasi, kreativitas, dan kemampuan berpikir kritis. Kegiatan dibuka oleh Dekan FKIP UNIGHA, Dr. Jamaliah, M.Pd. Sambutan hangat juga disampaikan oleh Rektor UNIGHA, Dr. H. Heri Fajri, M.Pd., yang menekankan pentingnya transformasi pembelajaran agar lulusan UNIGHA mampu bersaing dalam ekosistem pendidikan abad 21.

unigha 
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua Yayasan Pembangunan Kampus Jabal Ghafur, Teuku Yasman Saputra, S.H., M.H., yang memberikan apresiasi atas terselenggaranya workshop ini sebagai upaya nyata meningkatkan mutu akademik UNIGHA. Hadir pula Wakil Rektor I, Dr. Safrijal, M.Pd.; Wakil Rektor II, Dr. Basri, M.Pd.; serta para dosen UNIGHA.

unigha

unigha

Kehadiran jajaran pimpinan memperkuat komitmen institusi dalam menghadirkan inovasi pendidikan dan memperkuat sinergi kampus dengan para pendidik.

Penulis : Team Humas