PENGUMUMAN LOWONGAN KERJA

admin Pengumuman

03 September 2013

Universitas Jabal Ghafur  adalah sebuah Perguruan Tinggi Swasta yang bergerak dibidang Pendidikan,  saat ini membutuhkan tenaga kerja sebanyak 2 (Dua) orang untuk posisi :

  1. Asisten Laboratorium Micro Teaching,
  2. Sekretaris LPPM Unigha

Kualifikasi sebagai berikut :

  1. Pendidikan S1/sederajat
  2. IPK se-rendah-rendahnya 3.00
  3. Berkelakuan baik/bebas dari narkoba
  4. Sehat jasmani dan rohani (surat keterangan sehat dari Puskesmas)
  5. Mempunyai kemampuan berkomunikasi yang baik
  6. Mampu berkerja sama dengan tim
  7. Menguasai komputer (word, excel, power point termasuk aplikasi internet)
  8. Dapat berkerja purnawaktu (tidak terikat dengan instansi/lembaga lain)
  9. Mempunyai Loyalitas terhadap Lembaga.

Persyaratan:

  1. Surat lamaran yang ditujukan ke Bagian Kepegawaian Unigha
  2. Fotocopy Ijazah S1/sederajat yang telah dilegalisir (1 lembar)
  3. Fotocopy transkrip nilai S1/sederajat yang telah dilegalisir (1 lembar)
  4. Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku (1 lembar)
  5. Pas foto berwarna terbaru ukuran 3 x 4, sebanyak 2 (dua) lembar dengan diberi nama dibelakang foto
  6. Curiculum Vitae.

Dokumen persyaratan dimasukkan dalam MAP dan diserahkan paling lambat tanggal 12 September 2013 dan dialamatkan :

 

Kepada Yth:

Bagian Kepegawaian Universitas Jabal Ghafur Sigli

Jl. Gle Gapui Kec. Indrajaya Kab. Pidie Aceh

 

Note :

-  Hanya Pelamar yang memenuhi persyaratan administrasi akan dihubungi melalui telepon untuk interview.

-  Dalam proses seleksi ini tidak dipungut biaya apapun dan dihimbau untuk mengabaikan pihak-pihak yang menjanjikan dapat membantu kelulusan.

-  Dalam Proses seleksi ini keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat.

-  Bagi yang belum  berkesempatan untuk lulus, surat lamaran anda dapat diambil kembali di bagian kepegawaian.

 

                                                                                                 Gle Gapui, 03 September 2013

                                                                                                 Dto,

                                                                                                 Bagian Kepegawaian Unigha