PELEPASAN MAHASISWA KKNT UNIGHA SEMESTER GANJIL 2021/2022

admin Berita

unigha

Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) merupakan bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa. Bertempat di halaman Kantor Bupati Pidie Jaya, sebanyak 97 mahasiswa Universitas Jabal Ghafur yang terdiri dari 6 fakultas yaitu Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Ilmu Administrasi, Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi, Fakultas Teknik, dan Fakultas Pertanian dilepas oleh Rektor Unigha yaitu Prof. Dr. Bansu I. Ansari M. Pd kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Pidie Jaya (1 Desember 2021).

unigha

Rektor Unigha dalam sambutannya mengharapkan kepada mahasiswa agar berperan aktif mendukung masyarakat desa melakukan pembangunan maupun kegiatan lainnya, karena ini merupakan implementasi dari tri dharma perguruan tinggi  yang berbasis Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM),  selanjutnya Prof Bansu menambahkan salah satu fungsi  KKNT ini adalah mahasiswa akan terbiasa dan terlatih membuat laporan kegiatan yang bersifat ilmiah yang didukung oleh data-data yang valid, sehingga  disaat penyusunan skripsi mahasiswa sudah paham dan mudah menyusunnya. "dengan adanya KKNT ini lulusan Unigha yang dihasilkan dapat memberikan konstribusi yang baik bagi pembangunan desa khususnya desanya sendiri,  KKNT  diharapkan dapat melahirkan lulusan yang mandiri dan berpotensi besar memanfaatkan keilmuannya kelak dalam mendapatkan pekerjaan termasuk berwirausaha" ucapnya. Prof Bansu juga mengingatkan bahwa laporan kegiatan menjadi salah satu syarat kelulusan peserta kKN. 

unigha

Sementara itu Wakil Bupati Pidie Jaya Dr. H. Said Mulyadi, S.E., M. Si. menyambut  baik dan berterima kasih kepada pihak Universitas Jabal Ghafur yang sudah menempatkan mahasiswa di Kabupaten Pidie Jaya khususnya di Kecamatan Trienggadeng, beliau berharap semoga ke depan bisa ditempatkan lagi Mahasiswa Unigha untuk melaksanakan kegiatan ini di Kecamatan lain di Kabupaten Pidie Jaya. Menurut bapak wakil bupati kegiatan ini sangat penting karena mahasiswa bisa membawa perubahan di desa yang ditempatkan baik terkait pembangunan, administrasi desa, membantu tugas pemerintahan desa, dan  konstribusi lain yang bermanfaat untuk kemajuan desa. "kami sangat mengapresiasi dan sangat bahagia dengan adanya kegiatan ini, imbuhnya". Kegiatan pelepasan mahasiswa KKNT ini turut dihadiri oleh perwakilan Pemerintah Daerah Kabupaten Pidie Jaya, Badan Pelaksana (BAPEL) KKNT, dan supervisor . Acara berjalan dengan lancar dari pukul 09.00 -11.00 WIB. (Humas Unigha, Darmi, M. Si)