Kuliah Umum Perpajakan Fakultas Ekonomi

admin Berita

Kuliah Umum FE 2014_01

Gle Gapui – Fakultas Ekonomi Universitas Jabal Ghafur (Unigha) bekerjasama dengan Kantor Wilayah Direktorat Jendral (Kanwil Dirjen)  Pajak Aceh mengadakan kuliah umum bagi mahasiswa fakultas ekonomi dengan Tema 'Lebih Dekat dengan Pajak' pada Kamis, 11 Desember 2014 yang lalu. Materi kuliah umum ini disampaikan langsung oleh Kepala Kanwiil Dirjen Pajak Aceh, yaitu Bapak Mukhtar, SH., MM.

Kegiatan ini disambut baik oleh pihak Universitas, yang diwakili oleh Pembantu Rektor III, Drs. H. T. Hasan Ben, M.Si. dan Pihak Fakultas yang diwakili oleh Pembantu Dekan I Bidang Akademik; Zulkifli, SE., MM. Pihak Fakultas menganggap selain untuk pembelajaran pada bangku kuliah kegiatan sosialisasi ini juga sangat diperlukan karena banyak mahasiswa maupun masyarakat awam yang masih belum memahami tentang pajak. Di lain kesempatan Pembantu Dekan Fakultas Ekonomi juga menyebutkan bahwa selain untuk sosialisasi pajak, hal ini juga dilakukan dalam rangka langkah awal dalam menjalin kerjasama antara Fakultas Ekonomi dan Kanwil Dirjen Pajak Aceh.

Kuliah Umum FE 2014_02

Kuliah umum yang berlangsung setengah hari ini dihadiri oleh 130 orang mahasiswa Fakultas Ekonomi dari berbagai semester dan sekitar 18 orang Dosen. Kegiatan ini turut dihadiri beberapa orang staf perpajakan, turut hadir pula Kepala Kantor Pajak Sigli, Bapak Adi Yudianto, SE., MM. yang mendampingi  Bapak Ka.Kanwil Dirjen Pajak Aceh juga sekaligus mengamati jalannya kegiatan ini.

Dalam materinya, Bapak Ka.Kanwil memang mengakui masih banyak yang belum memahami "apa itu pajak". Karena itulah mereka sering melakukan sosialisasi pajak ke berbagai tempat di Aceh. Masyarakat juga harus memahami beda 'Pajak' dan 'Retribusi', juga harus memahami bahwa pajak itu hanya dikenakan pada penghasilan dan biaya keuntungan, dan lainnya yang berhubungan dengan pajak itu sendiri.

Kuliah Umum FE 2014_03Kuliah Umum ini berlangsung dengan baik, hal ini ditandai dengan banyak terjadi tanya jawab antara peserta kuliah umum dan pemateri. Dan pada akhir kegiatan perserta kuliah umum diberikan beberapa doorprize dari Kanwil Dirjen Pajak. Dan diharapkan kuliah umum ini dapat memberikan pengetahuan yang cukup untuk mengetahui pajak yang ada di Indonesia.